GEF – COMBATTING ILLEGAL WILDLIFE TRADE (CIWT)
Proyek Memerangi Perdagangan Satwa Liar Ilegal (CIWT) berupaya membantu pemerintah mengurangi volume perdagangan satwa liar yang tidak berkelanjutan dan laju hilangnya keanekaragaman hayati yang signifikan secara global di Indonesia serta Asia Timur dan Tenggara.
Bagaimana kami bekerja
Proyek GEF bertujuan untuk menghilangkan hambatan dalam mencapai solusi jangka panjang untuk melestarikan spesies satwa liar utama di Indonesia, dengan memastikan perdagangan satwa liar legal yang berkelanjutan secara ekologis dan ekonomi, sekaligus mengurangi skala dan dampak perdagangan satwa liar ilegal, baik dari maupun melalui Indonesia.
Hambatan utamanya adalah:
- Lemahnya kerangka kebijakan dan peraturan serta kurangnya informasi dan alat untuk memahami, mengatur dan memerangi perdagangan satwa liar ilegal;
- Kapasitas kelembagaan yang kurang optimal untuk pemantauan dan penindakan;
- Penindakan yang tidak efektif di tingkat tapak dan lanskap;
- Mekanisme pertukaran informasi yang tidak memadai untuk mendukung respons terhadap PISL.
Hambatan-hambatan ini akan dihilangkan melalui penerapan empat komponen proyek yang akan menghasilkan hasil-hasil berikut yang pada gilirannya akan berkontribusi terhadap pencapaian Tujuan Proyek, yaitu mengurangi volume perdagangan satwa liar yang tidak berkelanjutan dan laju hilangnya keanekaragaman hayati yang signifikan secara global di Indonesia dan Asia Timur dan Tenggara.
Kesetaraan Gender dan Pemberdayaan Perempuan
Proyek CIWT bertjuan untuk memberikan “kontribusi signifikan” terhadap kesetaraan gender.
Pekerjaan CIWT dengan perempuan telah memberikan kontribusi penting terhadap SDG 5 (Kesetaraan Gender) dan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap SDG 12 (Konsumsi dan Produksi yang Bertanggung Jawab). Proyek CIWT telah melakukan upaya untuk melibatkan dan memberdayakan perempuan melalui kegiatan-kegiatan berikut:
- Dukungan proyek CIWT terhadap program Perempuan Inspiratif Mitra Polhut (Inspiring Women Partners of Forest Rangers) memberdayakan perempuan untuk berpartisipasi sebagai sukarelawan penjaga hutan untuk bekerja bersama petugas taman nasional yang sebagian besar didominasi laki-laki dalam patroli bulanan mereka. Perempuan Inspiratif Mitra Polhut, dibentuk atas kerja sama dengan taman nasional di Sulawesi Utara dan Sumatera Utara.
- Peningkatan kesadaran masyarakat tentang undang-undang tentang spesies yang dilindungi dan PISL yang menyasar kelompok masyarakat perempuan, guru perempuan, dan pramuka di Sulawesi Utara; dan
- Pengenalan kegiatan ekonomi alternatif untuk program khusus perempuan di masyarakat sekitar Taman Nasional Bogani Nani Wartabone (BNW), Sulawesi Utara.